Visi & Misi
VISI
Terwujudnya NUIS yang unggul, mandiri, inspiratif dan religius
Makna Visi
- Unggul (Excellent): NUIS merupakan lembaga lebih dari yang lain, utama, dan terbaik dalam proses penyelenggaraan dan pencapaian hasil Pendidikan.
- Mandiri (Autonomy): NUIS berkemampuan untuk berdiri sendiri dalam tata kelola dan sumber daya pendidikan serta adaptabel, transparan dan ekuntabel.
- Inspiratif: NUIS merupakan lembaga menjadi rujukan, berwibawa, berorientasi masa depan, dan mendorong semangat untuk berkembang dan lebih baik secara berkelanjutan
- Religius: NUIS sebagai lembaga mengamalkan dan menumbuh kembangkan seluruh warganya untuk berpengetahuan, bersikap dan berperilaku sesuai ajaran Islam Ahlusunnah waljamaah Annahdliyah
MISI
- Pendidikan dan Keaswajaan: Menyelenggarakan satuan pendidikan yang unggul untuk mengembangkan peserta didik yang berkarakter aswajannah, berkecakapan belajar, menguasai sain dan teknologi, dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
- Tatakelola: Memberdayakan sistem tata kelola satuan pendidikan yang transformatif, sinergis, sehat, akuntabel dan berbudaya belajar, serta berkomitmen kuat terhadap nilai-nilai perjuangan Jam’iyah Nahdlatul Ulama.
- Sumber Daya Pendidikan: Mengembangkan sumber daya manusia, pendanaan, serta sarana dan prasarana untuk memenuhi kebutuhan satuan pendidikan yang berkualitas dan kesejahteraan pendidik dan tenaga kependidikan.
- Kemasyarakatan: Mengembangkan kerjasama yang saling menguntungkan dengan berbagai pihak untuk memperkuat pendidikan berkualitas dan pemberdayaan masyarakat
Nilai
- Ruhul Jihad
- Religius
- Inspiratif
- Unggul
- Mandiri
Moto NUIS
Unggul dan Menginspirasi